Kepala Desa Gemuruh Wakili Kabupaten Karimun Mengikuti Seleksi Paralegal Justice Award 2024 ke Tingkat Nasional

InDepthNews.id (Karimun) – Kepala Desa Gemuruh, Kecamatan Kundur Barat, Ari Supriadi Nurfaizal, S.E akan mewakili Kabupaten Karimun dalam mengikuti seleksi Paralegal Justice Award 2024 ke Tingkat Nasional.

Paralegal Justice Award 2024 merupakan anugerah atau penghargaan yang dilaksanakan Kementerian Hukum dan HAM, bagi para Kepala Desa dan Lurah yang dianggap memiliki kemampuan dalam menyelesaikan masalah non ligitasi atau diluar pengadilan.

Kegiatan anugerah tersebut digelar bekerjasama dengan beberapa kementerian, mulai dari Kementerian Desa, Kementerian Dalam Negeri, Mahkamah Agung dan beberapa Kementerian lainnya.

Kepala Desa Gemuruh Ari Supriadi Nurfaizal mengatakan, dia menjadi satu-satunya utusan dari Kabupaten Karimun setelah mengikuti seleksi dan mendaftar secara online.

Seleksi di tingkat Provinsi Kepri bersama beberapa peserta lainnya dari Kabupaten dan Kota se-Kepri, Ari Supriadi Nurfaizal berhasil lolos dan mengikuti tahap selanjutnya di tingkat nasional, untuk mendapatkan penghargaan dalam ajang bergengsi tersebut.

Dari seleksi di Provinsi Kepri, terpilih empat orang yang dinilai memiliki kemampuan sangat baik, untuk melanjutkan tahapan di tingkat nasional, termasuk salah satunya adalah Kepala Desa Gemuruh, Kecamatan Kundur Barat, Kabupaten Karimun, bersama tiga orang lainnya yang berasal dari Kabupaten Lingga, Kota Batam dan Kabupaten Bintan.

“Di tingkat Provinsi Kepri alhamdulillah saya lolos empat besar, dan berhak mengikuti tahapan berikutnya ke tingkat nasional bersama 300 peserta lain se Indonesia,” kata Ari Supriadi Nurfaizal.

Kepala Desa Gemuruh menjelaskan, untuk tahapan di tingkat nasional, akan berangkat ke Jakarta pada 28 Mei 2024 ini untuk menjalani beberapa tahapan lagi hingga 1 Juni 2024 mendatang, yang disejalankan dengan beberapa agenda lainnya dari Kemenkumham.

“Akan dipilih 10 orang terbaik hasil seleksi dari 300 peserta yang merupakan para Kades dan Lurah se Indonesia. Puncaknya akan diadakan upacara bendera sempena Hari Kesaktian Pancasila yang dihadiri Bapak Presiden RI, Joko Widodo, untuk penyerahan penghargaan Paralegal Justice Award 2024,” jelasnya kepada InDepthNews.id.

Ari Supriadi Nurfaizal mengaku tidak menyangka akan lolos sampai tingkat nasional, padahal menurutnya tidak ada persiapan khusus dalam mengikuti seleksi dari Kemenkumham tersebut, hingga mampu mengikuti seleksi ditingkat nasional. (Gabe)

Comment