Lepas Regu Gerak Jalan Proklamasi 17 Kilometer, Wako Rahma Harap Seluruh Peserta Kompak

InDepthNews.id {Tanjungpinang} – Wali Kota Tanjungpinang, Hj. Rahma,S.IP.,M.M, melepas peserta lomba gerak jalan Proklamasi dengan jarak 17 kilometer, di Terminal Sei Carang, Minggu (13/08/2023) pagi.

Pelepasan gerak jalan proklamasi itu, turut dihadiri oleh Wakil Wali Kota Tanjungpinang, H. Endang Abdullah,S.Kp.,M.Si, Sekda Kota Tanjungpinang, Zulhidayat, Ketua DPRD Tanjungpinang, Yuniarni Pustoko Weni dan sejumlah Kepala OPD dilingkungan Pemko Tanjungpinang.

Wali Kota Tanjungpinang, Rahma dalam kesempatan itu, mengapresiasi kepada dinas terkait, dan seluruh panitia penyelenggara yang sudah mengadakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun dalam rangka menyambut HUT ke-78 Kemerdekaan RI.

Menurutnya, kegiatan bernama gerak jalan proklamasi memiliki filosofi yakni memperkuat kebersamaan, kekompakan dan perjuangan.

“Dari filosofi ini, mudah-mudahan semua peserta dengan kebersamaan, kekompakan dan perjuangan bisa sampai finish,” ujarnya.

Rahma mengungkapkan, antusias masyarakat menyambut hari kemerdekaan Indonesia sangat luar biasa. Untuk itu pemerintah harus menyiapkan wadahnya.

Rahma menyampaikan, kegiatan ini juga untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang, sehingga Indonesia menjadi negara yang merdeka.

Dalam kegiatan ini, Rahma juga mengharapkan dapat menumbuhkan jiwa nasionalisme dan patriotisme bagi peserta dan juga masyarakat Tanjungpinang.

“Terima kasih seluruh peserta yang sangat antusias, semoga dengan adanya kegiatan ini juga berdampak ke pertumbuhan ekonomi, karena pedagang-pedagang akan terimbas terhadap jualannya,” ujarnya

Sementara itu, Kepala Bidang Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Tanjungpinang Zamanis menyampaikan, sebelumnya peserta gerak jalan 17 kilometer yang mendaftar ke Dispora sekitar 311 peserta.

“Namun ada yang mengundurkan diri, karena kurangnya sponsor, tak ada seragam dan lainnya, sehingga regu yang ikut hanya sekitar 300-an saja,” katanya.

Zamanis menyampaikan, gerak jalan 17 kilometer dibagi menjadi empat kategori diantaranya kategori TNI/Polri, kategori OPD, Instansi, kategori pelajar, dan umum. Gerak jalan 17 Kilometer ini akan finish di Melayu Square Tepi laut.

“Kita telah menyiapkan hadiah uang tunai total Rp 114 Juta,” tuturnya.(Adv Dinas Kominfo)

Comment