Kemingking Dalam Kembali Raih Prestasi Dalam Lomba Kelengkapan Administrasi Desa se-Kabupaten Muaro Jambi

Jambi32 views

 

InDepthNews.id (Jambi) – Ajang lomba Desa yang telah di gelar oleh Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi Provinsi Jambi dengan mengundang 150 Desa dan 5 Kelurahan dengan 11 Kecamatan, dalam ajang lomba tertib Administrasi,kebersihan dan ke amanan desa, serta penyerahan hadiah di malam HUT RI ke 79.

Dari sekian banyak nya Desa dalam  11 Kecamatan  Taman Rajo yang ada di Kabupaten Muaro Jambi, pemerintahan Kabupaten telah menetapkan Desa yang terpilih menjadi juara umum dalam setiap sisi ,Desa yang terpilih tersebut ialah Desa Kemingking Dalam Kecamatan Taman Rajo dan pemerintah kabupaten Muaro Jambi memberikan beberapa hadiah kepada desa selaku pemenang dalam lomba tersebut, pada malam Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia(RI)  ke 79.

Dalam kesempatan ini, Adi Hendra S Pdi selaku Kades Kemingking Dalam Kecamatan Taman Rajo menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Staf Desa yang telah banyak membantu, baik itu dalam menjaga Keamanan Desa, Kebersihan Desa Serta Kelengkapan dalam Administrasi pemberkasan Desa, menurut nya atas kerjasama yang baiklah, semua kesulitan yang ada di desa kita dapat terselesaikan dengan baik, tutur nya.

Lanjut nya, serta tak luput juga saya ucapkan kepada Organisasi Masyarakat ( Ormas), Tokoh Masyarakat (Tomas) serta Ketua Pemuda dan Karang Taruna  yang ada di desa Kemingking Dalam, dapat menjaga ketertiban dan ketentraman desa, sehingga desa kita menjadi desa yang terpilih pada tahun ini,tutur nya.

Untuk itu, mari bersama sama kita pertahankan gelar untuk Desa kita ini, agar kedepannya tetap menjadi Desa yang unggul dan Harmonis serta aman dan tentram, dan semoga Desa kita menjadi Desa percontohan bagi desa desa lain nya, tutup nya. (YL)

Comment