Dandim 0416/Bute ikut panen raya cabe dengan petani Mangun Jayo

Jambi5 views

InDepthNews.id (Jambi)- Dandim 0416/Bute, Letkol Inf Arief Widyanto, S.E., M.Han, bersama Forkopimda Kabupaten Bungo, mendampingi Gubernur Jambi, Dr. H. Al Haris, S.Sos., M.H, dalam kegiatan panen cabe merah di kelompok tani Mangun Jayo Mandiri, Desa Mangun Jayo, Kecamatan Muko Muko Bathin VII, Kabupaten Bungo, Kamis (30/05/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk mendukung pertanian lokal dan meningkatkan produksi cabe merah di Kabupaten Bungo.

Panen cabe merah ini menjadi simbol keberhasilan kelompok tani Mangun Jayo Mandiri dalam mengelola lahan pertanian mereka dengan baik.

Dandim Letkol Inf Arief Widyanto menyampaikan harapannya agar petani cabe merah di Desa Mangun Jayo dapat terus memaksimalkan hasil panen di masa mendatang.

“Kami berharap petani cabe merah di Desa Mangun Jayo Kecamatan Muko Muko Bathin VII bisa memaksimalkan lagi hasil panen selanjutnya, sehingga hasilnya bisa memenuhi kebutuhan cabe di Kabupaten Bungo, bahkan bila perlu bisa dipasok ke daerah lain,” ujar Letkol Inf Arief Widyanto.

Gubernur Jambi Al Haris mengapresiasi kerja keras para petani dan mendukung penuh upaya peningkatan produktivitas pertanian di wilayah tersebut.

“Panen cabe merah ini menunjukkan bahwa dengan kerja keras dan kerjasama yang baik, kita bisa mencapai hasil yang memuaskan.

“Kami akan terus mendukung para petani agar bisa meningkatkan kesejahteraan mereka,” kata Gubernur Al Haris.

Selain melakukan panen cabe merah, Gubernur Jambi dan rombongan juga berinteraksi dengan para petani, mendengarkan aspirasi mereka, serta memberikan arahan tentang strategi pertanian yang efektif.

Forkopimda Kabupaten Bungo yang hadir juga berkomitmen untuk terus memberikan dukungan teknis dan bantuan yang diperlukan bagi para petani.

Kegiatan panen ini juga menjadi ajang untuk mempromosikan produk pertanian lokal dan mendorong masyarakat untuk lebih aktif dalam sektor pertanian.

Diharapkan, keberhasilan kelompok tani Mangun Jayo Mandiri ini bisa menjadi inspirasi bagi kelompok tani lainnya di Kabupaten Bungo.

Panen cabe merah di Desa Mangun Jayo berlangsung dengan meriah dan penuh semangat, mencerminkan kolaborasi yang harmonis antara pemerintah daerah, TNI dan masyarakat dalam mendukung ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan petani di Kabupaten Bungo. (YL)

Comment