Aliansi Mahasiswa Karimun, Tunda Pelaksanaan Dialog Gagasan

InDepthNews.id (Tanjungpinang) – Aliansi Mahasiswa Kabupaten Karimun Tanjungpinang-Bintan (AMKK TPI-B) Menunda kegaitan Forum Dialog Gagasan Bakal Calon (Baclon) Bupati Kabupaten Karimun 2024, yang direncanakan pada tanggal 13 Juni2024 di Tanjungpinang.

Kordinator AMKK TPI-B Okta Alamsyah mengatakan, Penundaan kegiatan tersebut atas dasar pertimbangan dari masing-masing organisasi kedaerahan dan mahasiswa kabupaten karimun yang terlibat aktif dalam pergelaran kegiatan ini.

“Dalam perjalanannya (persiapan acara), kami menemukan beberapa hal yang harus diperhatikan salah satu nya yaitu waktu yang mepet untuk dilaksanakan, kemudian tempat pelaksanaan yang sampai saat ini masing dalam proses penjaringan dan masih banyak lagi,” kata Okta dalam keterangan tertulis, Selasa (11/6/2024).

AMKK TPI-B menargetkan dialog gagasan bersama baclon bupati Kabupaten Karimun 2024 itu akan digelar selambat-lambatnya pada akhir bulan juni 2024, kami akan segera memberikan informasi lanjutan, sembari menanti, AMKK TPI-B tengah menyusun Kajian atau stumpuk masalah berdasarkan rumpun ilmu masing-masing dan mempersipakan konsep terbaik untuk pelaksanaan nya.

“Bersamaan dengan ini, saya juga ingin mengajak seluruh mahasiswa Aktif Kabupaten Karimun yang berkuliah di tanjungpinang-bintan dan sampai dengan saat ini masih belum terhimpun untuk kemudian dapat terlibat dalam proses dan berperan aktif dalam menyukseskan kegiatan ini nantinya demi kemajuan daerah.     (Vins/Red)

Comment