Fast Respon Perkuat Kolaborasi dengan Polri, Siap Menginformasikan Melalui Media yang Tergabung

InDepthNews.id (Jakarta) – Sebuah komunitas Fast Respon Counter Polri akan Resmi mengukuhkan dan melantik anggota barunya pada Minggu (11/08/2024) mendatang.

Acara ini akan berlangsung di Jl. M.H. Thamrin No.1, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Serta dihadiri oleh para pengurus, anggota lama, serta tamu undangan.

Agus Flores, salah satu tokoh inspiratif dan pendiri komunitas Fast Respon Countet Polri juga akan hadir memberikan sambutan dan motivasi kepada anggota baru Fast Respon.

Agus Flores menekankan pentingnya peran Fast Respon dalam menginformasikan seluruh kegiatan polri melalui media yang tergabung.

“Sebagai anggota Fast Respon, kalian adalah ujung tombak dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Jadilah garda terdepan dalam menginformasikan seluruh kegiatan polri melalui media yang tergabung,” ujar Agus Flores.

Sementara itu, Olifiansyah selaku pimpinan redaksi bontangku.com, juga memberikan kesan kepada Agus Flores.

“Terima kasih kepada pak Agus Flores. Semoga dengan bergabungnya media kami, Fast Respon akan semakin solid dan mampu memberikan kontribusi yang lebih besar bagi polri dan masyarakat,” ucap Olifiansyah.

Olifiansyah menambahkan bahwa media Bontangku.com akan berkomitmen untuk selalu siap membantu publikasi kegiatan Polri.

“Kami siap bersinergi dengan Polri dalam publikasi media yang kami jalankan,” tegasnya.

Perlu diketahui acara pengukuhan dan pelantikan ini akan menjadi momentum bagi Fast Respon untuk terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi Polri.(YL)

Comment