Ambil Formulir, Yudi Hariyanto,SE Siap Dicalonkan Menjadi Bupati Tanjung Jabung Timur

Jambi27 views

 

InDeothNews id (Jambi) – Kontestasi Pilkada di Kabupaten Tanjung Jabung Timur sebentar lagi akan digelar. Sejumlah tokoh yang berniat maju sebagai Calon Kepala Daerah sudah mulai melalukan sosialisasi ditengah masyarakat, baik melakukan kunjungan ketokoh masyarakat maupun menyebarkan Baliho keseluruh wilayah yang ada di Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Kabar yang mengejutkan adalah datang dari sosok Yudi Hariyanto EY. Seorang politikus sejati ini tiba-tiba mengambil formulir pendaftaran sebagai calon Kepala Daerah di Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

” Dengan Berbagai Pertimbangan Yang Matang, dan dengan banyaknya dorongan dari berbagai Elemen Masyarakat Tanjabtim, sehingga Saya harus mengambil sikap untuk menguji sejauh mana keseriusan Masyarakat Tanjabtim untuk menghadapi dan berjuang untuk PERUBAHAN Tanjabtim yang lebih baik bersama Saya, makanya Saya juga harus ambil sikap dengan memulai perjuangan ini diawali dengan pengambilan formulir sebagai sarat awal untuk pencalonan Saya nantinya. Setiap perjuangan pasti butuh pengorbanan.” Ungkap Yudi Hariyanto yang akrab disapa Muk.

Saat ditanya tentang posisinya saat ini sebagai Anggota DPRD Provinsi Jambi yang terpilih pada Pemilu 14 Februari yang lalu, Yudi Hariyanto Menegaskan, demi kemajuan dan perubahan untuk Tanjab Timur ini, dirinya siap mengundurkan diri sebagai Anggota DPRD Provinsi Jambi meskipun baru terpilih dan belum dilantik.

” Saya ini sudah 25 tahun diberikan kepercayaan oleh masyarakat Tanjab Timur untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat. Ketika masyarakat memanggil dan mengingkinkan saya memimpin Kabupaten Tanjung Jabung Timur, saya siap. Saya inikan kader murni Nasdem dan ikut membesarkan NasDem sejak 2014, saya yakin NasDem memberikan Rekomendasinya kepada saya. Namun saya tetap menghormati mekanisme partai, apapun nantinya yang diputuskan, saya berlapang dada.”Tutupnya.

Tampak Yudi Hariyanto mendatangi Kantor DPD Nasdem menggunakan kaos berwarna navi melambangkan warna kebesaran Partai Nasdem, usai menisi Formulir pencalonan dirinya, Dewan gondrong ini meninggalkan Kantor Nasdem untuk sholat Jum’at. (Fan).

Comment